
Open Trip 9D Special Lebaran Golden Route Japan+Shirakawago with Singapore Jewel Tour
Rp.36.490.000/Pax
Hari 01: JAKARTA – OSAKA (Meals on Board)
CGK (11.15) – SIN (14.05) dengan SQ957 & SIN (22.55) – KIX (04.55)+1 dengan SQ618 – Singapore Airlines
Pagi ini, kita akan berkumpul di Bandara Soekarno-Hatta terminal 3 Ultimate untuk penerbangan menuju Osaka dengan Singapore Airlines, maskapai bintang 5 terbaik versi Skytrax. Setibanya di Singapura, kita akan memiliki waktu luang untuk menjelajahi Singapore Jewel dan menikmati pemandangan air mancur warna-warni yang memukau di dalam ruangan. Waktu bebas hingga keberangkatan menuju Jepang.
Bermalam di pesawat.
Hari 02: OSAKA CITY TOUR (Makan Siang)
Sesampainya di Jepang, kita akan disambut oleh pemandu wisata yang ramah. Kita akan mengunjungi Osaka Castle (Photo Stop), sebuah istana bersejarah dari abad ke-16 yang menjadi simbol kekuatan Jepang di masa lalu. Kemudian, kita melanjutkan perjalanan ke Osaka Mint Bureau (Photo Stop) yang terkenal dengan pohon-pohon sakura yang indah. Setelah itu, kita akan berbelanja di pusat perbelanjaan terkenal Osaka, Shinsaibashi-Dotonbori.
Check-in hotel dan istirahat.
Bermalam di Osaka Fujiya Hotel *** atau setara.
Hari 03: OSAKA – KYOTO – GIFU (Makan Pagi, Makan Siang)
Setelah sarapan, kita akan berangkat menuju Kyoto untuk mengunjungi Arashiyama Bamboo Forest yang memukau. Lanjutkan perjalanan ke Fushimi Inari Taisha, kuil Shinto yang sangat terkenal dengan ribuan torii merah. Kemudian, kita melanjutkan perjalanan ke Gifu untuk check-in hotel dan istirahat.
Bermalam di Hotel Resol Gifu *** atau setara.
Hari 04: GIFU – SHIRAKAWAGO – TAKAYAMA – MATSUMOTO (Makan Pagi, Makan Siang)
Setelah sarapan, kita akan mengunjungi Shirakawago, sebuah desa tradisional Jepang dengan rumah gassho-zukuri yang unik. Selanjutnya, kita akan menuju Takayama Sannomachi, sebuah kawasan bersejarah dengan bangunan tradisional Jepang yang masih terjaga. Di sini, kita bisa membeli oleh-oleh khas Jepang. Setelahnya, perjalanan dilanjutkan menuju Matsumoto untuk check-in hotel dan istirahat.
Bermalam di Hotel Route Inn Court Minami Matsumoto *** atau setara.
Hari 05: MATSUMOTO – MT. FUJI – LAKE YAMANAKA (Makan Pagi, Makan Malam)
Setelah sarapan, kita akan menuju Gunung Fuji, dengan kunjungan ke Stasiun 5 (tergantung cuaca). Gunung Fuji adalah puncak tertinggi dan paling terkenal di Jepang. Lanjutkan perjalanan ke Kawaguchiko Oishi Park untuk menikmati pemandangan indah Gunung Fuji. Setelah itu, kita akan menuju Arakuyama Sengen Park dan berfoto di Chureito Pagoda yang ikonik. Kita akan melanjutkan perjalanan ke Lake Yamanaka untuk check-in hotel dan istirahat.
Bermalam di New Star Hotel Yamanakako *** atau setara.
Hari 06: YAMANAKA – TOKYO (Makan Pagi, Makan Malam)
Setelah sarapan, kita akan mengunjungi Oshino Hakkai, sebuah desa kecil yang terkenal dengan kolam-kolam alami yang jernih. Selanjutnya, kita akan berbelanja di Gotemba Premium Outlet, pusat perbelanjaan terbesar di Jepang yang menawarkan berbagai merek ternama. Setelah itu, perjalanan dilanjutkan menuju Tokyo untuk check-in hotel dan istirahat.
Bermalam di Hotel Listel Shinjuku *** atau setara.
Hari 07: TOKYO CITY TOUR (Makan Pagi, Makan Malam)
Setelah sarapan, kita akan mengunjungi Asakusa Kannon Temple (Sensoji), salah satu kuil paling terkenal di Tokyo. Kemudian, kita akan berbelanja oleh-oleh di Nakamise Arcade. Kita juga akan mengunjungi Ueno Park dan Meya Yokocho, serta melewati Imperial Palace dan Chidorigafuchi Moat, tempat indah untuk melihat bunga sakura pada musim semi. Setelah itu, kita akan berbelanja di Ginza.
Check-in hotel dan istirahat.
Bermalam di Hotel Listel Shinjuku *** atau setara.
Hari 08: TOKYO CITY TOUR (Makan Pagi, Makan Malam)
HND (22.55) – SIN (04.55)+1 dengan SQ635
Setelah sarapan, kita akan mengunjungi Nissan Stadium, Ramen Museum, Red Brick Warehouse, Yamashita Park, dan Chinatown. Sore harinya, kita akan menuju Bandara Haneda untuk penerbangan kembali menuju Jakarta via Singapura.
Bermalam di pesawat.
Hari 09: SINGAPORE – JAKARTA
SIN (06.20) – CGK (07.05) dengan SQ950
Kembali ke Jakarta dan tiba di Bandara Soekarno-Hatta. Sampai jumpa di perjalanan menyenangkan bersama kami selanjutnya.
Include
✔ Tiket International Jakarta-Tokyo PP dengan GARUDA
INDONESIA, Economy termasuk seluruh taxes(Tiket
Grup Fixed Date & No Extend)
✔ Bagasi sesuai dengan ketentuan Airlines
✔ Akomodasi hotel *3 atau setaraf (Twin / Triple)
✔ Transportasi bus Pariwisata & tiket masuk objek wisata
✔ Acara Tour & makan sesuai program paket tour diatas
✔ Mineral Water 01 Botol Perhari
✔ Tour Leader
✔ Travel asuransi sampai usia 84 tahun
✔ Luggage Tag
Exclude
• Visa Jepang: Rp.1.150.000/pax (Domisili Jakarta)
Jakarta, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, Kalimantan Tengah,
Kalimantan Barat, Sumatera Selatan, Bangka Belitung, Bengkulu, Lampung
• Visa Jepang Biasa: Rp.1.350.000/pax (Domisili Luar Jakarta)
Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Sulawesi
Selatan, Sulawesi Barat, Maluku Utara, Maluku, Papua (Irian Jaya), Papua
Barat
• Tipping Local Guide, Driver, Tour Leader : Rp. 910.000/pax (Rp
130.000/hari/Pax)
• TipsPorter Hotel, Mini Bar, Laundry, Telp, Kelebihan bagasi dll.
Optional
Modem Wifi Portable : Rp 70,000/hari